admin
-
Rabu, 10 Desember 2025 | 12:15 WIB
CIANJURERABARU.com - Ratusan warga yang berada di bawah kaki gunung gede pangrango mendatangi pendopo Cianjur. Mereka berharap untuk bertemu dengan bupati cianjur muhammad wahyu guna meminta pertangung jawaban telah memberikan janji yang pernah ia sampaikan untuk ikut menolak dan melawan rencana proyek pembangunan pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP) atau Geothermal di kawasan tersebut.
Masa aksi berangkat menuju pendopo dengan mengunakan berbagai kendaraan.setelah menempuh jarak dari daerah gunung putri dan sekitarnya warga masyarakat melalui jalur utama. mereka berkumpul pada titik kumpul gerbang utara pendopo.
Perwakilan massa menyampaikan Aspirasinya tutuntannya mereka kepada pemerintah kabupaten cianjur dan secara terbuka menagih janji dan komitment kepada bupati dalam proyek geotermal dari bupati cianjur.Deden patra perwakilan massa menyampaikan dan menyatakan bahwa aksi ini bagian dari menagih janji muhammad wahyu yang pada saat pilkada sebelumya pernah berucap akan menolak dan melawan proyek tersebut di saksikan warga masyarakat sekitar.kekhawatiran mereka adalah dampak proyek geothermal dapat merusak ekosistim alam di kawasan gunung Gede Panggrango.dengan proyek ini dikhawatirkan terjadi bencana yang lebih merusak lagi"ujar Deden
Massa aksi kecewa karena bupati Cianjur tidak menemui mereka.kami kecewa,kami datang hanya untuk menagih janji yang sudah terucap saat masa kampayeu dengan tidak hadirnya beliuo kami anggap Cianjur tidak punya Bupati"tegas Deden patra.
Deden Patra menambahkan,aksi ini tidak akan berhenti hingga tuntutan kami mereka penuhi. (Bupati Cianjur) jika tidak ada hasil keputusan di tingkat pemerintah Daerah kabupaten,massa berencana akan melanjutkan aksinya ke pemerintahan provinsi jawa barat,berharap mendapatkan dukungan dari gubernur dalam hal penolakan terhadap proyek geothermal ini.
Aksi ini di picu oleh beredarnya video lama di media sosial dan pesan WhatsApp.dalam video berdurasi 28 detik yang terekam disaat masa kampayeu. Muhammad Wahyu bupati cianjur saat ini.yang menyatakan komitmentnya untuk melawan proyek strategis panas bumi di kaki gunung Gede Pangrango.iya bahkan menjanjikan akan adanya pengembangan pariwisata sebagai alternatif, dengan harapan mengembalikan Pamor Gunung Gede Pangrango setara dengan gunung gunung terkenal lainya seperti Gunung Bromo.
Terpisah dari kegiatan unjuk rasa hari ini ketua LSM SEMAR (Semangat Aspirasi Rakyat) menyikapi Bentuk Aspirasi ini tentunya bagian darisebuah penyampaian terbuka oleh rakyat yang di lindungi oleh undang undang..berkumpul dan berpendapat seyognya bupati Cianjur menerima Aspirasi tersebut dan berdialog kongkrit atas kegelisahan yang di rasakan masyarakat sekitar yang akan terkena dampak...jelaskan secara komperhensip bukan tidak ada .ini akan berimplikasi kepada kredibilitas kepemimpinan...ingat bupati itu di pilih rakyat jangan coba coba menghiatnati rakyat.sementara ketua Rumah Aspirasi Rakyat menyampaikan menyinggung bagaiana konsep tataruang wilayah rencana pembangunan proyek geothermal tersebut apakah sudah melalui tahapan kominikasi sosialisasi secara menyeluruh kepada masyakat itu yang menjadi pertanyaan besarnya kenapa bisa menjadi Riak yang di tumpangi kepentingan politik saat pilkada..
Di konfirmasi Ketua Relawan Lingkungan Hidup Cipanas menyampaikan mohon kajian secara utuh pada rencana kegiatan pembangunan proyek geothermal,dengan mempertimbangkan dampak lingkungan hidup meliputi pencemaran
1. air. pembuangan air panas dan limbah kimia dari proses geothermal dapat mencemari sumber air tanah dan permukaan
2.pencemaran udara emisi gas gas seperti H2S CO2,dan partikulat dapat menyebabkan polusi udara dan berdampak pada kesehatan manusia
3.ganguan kebisingan operasi geothermal dapat menyebabkan kebisingan yang dapat menggangu kehidupan liar dan manusia.
4.perubahan lanskap pembangunan infrastruktur geotermal dapat mengubah lanskap alam dan mempengaruhi habitat satwa liar.
5.Risiko gempa injeksi fluida kedalam tanah dapat meningkatkan tekanan dan memicu gempa bumi.
6.pengunaan tanah pembangunan geothermal memerlukan lahan yang luas,yang dapat menyebabkan konflik dengan penggunaan lahan lainya.
7 Dampak pada keanekaragaman hayati,perubahan lingkungan dapat mempengaruhi keanekaragaman hayati dan mengancam spesies yang terancam punah.
Dari hal hal ini tentunya pemerintah dan pihak swasta yang akan mengerjakan proyek strategis nasional ini perlunya membuat kajian secara objektif jangan abai tentang hal hal yang dapat timbul masalah di kemudian hari demikian di sampaikan analisisnya #LSM SEMAR (Semangat Aspirasi Rakyat), Rumah Apirasi Rakyat, Relawan Lingkungan Hidup Cipanas.
Komentar